Menu

Mode Gelap

Nasional

YALI Komitmen Angkat Martabat Penyandang Disabilitas

badge-check


					YALI Komitmen Angkat Martabat Penyandang Disabilitas. Foto.Ist Perbesar

YALI Komitmen Angkat Martabat Penyandang Disabilitas. Foto.Ist

Penulis: Agung Sedayu | Editor: Gandung Kardiyono

KREDONEWS.COM, BANYUWANGI – Yayasan Aura Lentera Indonesia (YALI) Banyuwangi menutup tahun 2025 dengan terus mengobarkan tekad dan semangat memperjuangkan harkat dan martabat penyandang disabilitas.

Komitmen YALI itu disuarakan dalam acara bertajuk Refleksi Aura Lentera Akhir Tahun 2025 di Ajeg Resto, Dusun Watu Ulo, Desa Rejosari, Kecamatan Glagah, Banyuwangi, Selasa (31/12/2025).

Refleksi akhir tahun YALI jadi ruang evaluasi seluruh aktivitas advokasi, pendampingan, dan pemberdayaan yang telah dilakukan sepanjang tahun 2025.

Acara dibuka M. Safarudi yang akrab disapa Cik Nang, selaku wakil ketua. Dilanjutkan arahan Bung Aguk Darsono, sesepuh sekaligus pengawas YALI.

Aguk menekankan pentingnya konsistensi perjuangan dalam mengangkat harkat dan martabat penyandang disabilitas serta memperjuangkan kesetaraan hak di masyarakat.

Ketua Yayasan Aura Lentera Indonesia, Nurhadi Windoyo, menyatakan, meski berbagai aktivitas yang dilakukan terlihat sederhana,

dampaknya mampu menggerakkan masyarakat Banyuwangi, bahkan Indonesia untuk mulai membangun kehidupan yang inklusif, dimulai dari lingkup keluarga dan pendidikan.

Windoyo, yang penyandang tunanetra sejak usia 16 tahun ini menambahkan, tahun 2025 adalah tonggak penting bagi Aura Lentera.

Karena sejak didirikan tahun 2006, baru 7 Februari 2025, YALI memiliki badan hukum. “Jadi hampir dua dasawarsa kita berjuang sebagai komunitas relawan tanpa badan hukum,” ujar ayah seorang anak lelaki ini.

Itu sebabnya suami Indah Catur Cahyaningtias (Direktur Program YALI 2025-2030), itu minta, setelah YALI punya badan hukum, organisasi sosial ini bisa berjalan jauh lebih profesional.

“Tidak ada pilihan lain. Kita harus profesional. Apalagi organisasi kita ini juga bekerja sama dengan lembaga internasional,” demikian Nurhadi Windoyo.**

 

 

 

 

 

 

 

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani Fokuskan Prioritas Efisien di Forum RKPD 2027

16 Januari 2026 - 21:15 WIB

Harlah Ke-2 PKDI di Gresik, Emil Dardak Ngopi Bareng Kades Bahas Fiskal Desa

16 Januari 2026 - 21:08 WIB

Gus Qoyyum Bawa Tausyiah Isra Mi’raj di Jombang, Warsubi: Jagalah Hubungan Antar-Sesama

16 Januari 2026 - 19:53 WIB

Polisi Segel Sekretariat Madas di Jl. Raya Darmo 153 Surabaya, Kasus Mafia Tanah

16 Januari 2026 - 19:32 WIB

UMKM Terancam Anjloknya Rupiah

16 Januari 2026 - 18:46 WIB

Drama 3,5 Jam Ressa di Depan Rumah Denada

16 Januari 2026 - 18:24 WIB

Hajatan 167 Harjasda 2026 Dimeriahkan 45 Acara Spektakuler

16 Januari 2026 - 06:37 WIB

Warsubi Lantik 84 Pejabat Baru di Pemkab Jombang, Bayu Pancoroadi dari PUPR Jadi Kapala DPMPTSP

15 Januari 2026 - 22:00 WIB

Purbaya akan Legalkan Rokok Ilegal

15 Januari 2026 - 20:00 WIB

Trending di Nasional