Menu

Mode Gelap

Nasional

Polisi Selidiki Dugaan Nampan MBG Label SNI Palsu

badge-check


					Polisi Selidiki Dugaan Nampan MBG Label SNI Palsu (foto.bgn) Perbesar

Polisi Selidiki Dugaan Nampan MBG Label SNI Palsu (foto.bgn)

Penulis: Gandung Kardiyono | Editor: Priyo Suwarno

KREDONEWS.COM, JAKARTA – Diduga terjadi pemalsuan label Standar Nasional Indonesia (SNI) pada nampan (ompreng) program Makan Bergizi Gratis (MBG).

Polres Metro Jakarta Utara melakukan penggeledahan di sebuah ruko di kawasan Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, Jumat (31/10/2025).

Ipda Maryati Jonggi, Kasie Humas Polres Metro Jakarta Utara sampaikan hal tersebut untuk memastikan dugaan peredaran nampan berlabel SNI palsu tersebut.

“Polres Metro Jakarta Utara melalui Sat Reskrim melakukan pengecekan di salah satu ruko di wilayah Ancol, Pademangan, pada hari Jumat, 31 Oktober 2025,” ujar Maryati, Sabtu (1/11/2025).

“Ini menindaklanjuti laporan dari masyarakat terkait dugaan perdagangan ilegal dengan penggunaan label SNI palsu dan logo halal yang diduga tidak sesuai ketentuan. Saat ini masih kami dalami lebih lanjut,” kata Maryati.

“Untuk dugaan adanya penggantian label dari ‘Made in China’ menjadi ‘Made in Indonesia’, saat ini masih kami lakukan pengecekan,” tambahnya.

Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO) saat itu, Hasan Nasbi menanggapi isu dugaan adanya nampan MBG yang mengandung minyak babi.

Hasan menjelaskan, pihaknya tidak menemukan bukti terkait tuduhan tersebut.

Meski demikian, ia menyebut bahwa pengujian laboratorium tetap dapat dilakukan oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) demi memastikan keamanan produk.**

 

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Gus Qoyyum Bawa Tausyiah Isra Mi’raj di Jombang, Warsubi: Jagalah Hubungan Antar-Sesama

16 Januari 2026 - 19:53 WIB

Polisi Segel Sekretariat Madas di Jl. Raya Darmo 153 Surabaya, Kasus Mafia Tanah

16 Januari 2026 - 19:32 WIB

UMKM Terancam Anjloknya Rupiah

16 Januari 2026 - 18:46 WIB

Drama 3,5 Jam Ressa di Depan Rumah Denada

16 Januari 2026 - 18:24 WIB

Hajatan 167 Harjasda 2026 Dimeriahkan 45 Acara Spektakuler

16 Januari 2026 - 06:37 WIB

Warsubi Lantik 84 Pejabat Baru di Pemkab Jombang, Bayu Pancoroadi dari PUPR Jadi Kapala DPMPTSP

15 Januari 2026 - 22:00 WIB

Purbaya akan Legalkan Rokok Ilegal

15 Januari 2026 - 20:00 WIB

Kasus Korupsi Proyek PDAM Sidoarjo, Penyidik Periksa Dewas Fenny Apridawati dan Andjar

15 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kehebatan Tim SAR Gabungan: 17 Hari Tanpa Henti, Akhirnya Berhasil Temukan Jasad Syafiq di Lereng Gunung Malang

15 Januari 2026 - 18:18 WIB

Trending di Headline