Menu

Mode Gelap

Olahraga

BAC 2025: Jonatan Christie dan Gregoria Mariska ke Babak 16 Besar

badge-check


					Jonatan Christie maju 16 besar Perbesar

Jonatan Christie maju 16 besar

Penulis: Satwiko Rumekso | Editor: Yobie Hadiwijaya

KREDONEWS.COM, SURABAYA-Juara bertahan Jonatan Christie , dan tunggal putri harapan, Gregoria Mariska Tunjung berhasil mengamankan tempat di babak selanjutnya.

Jonatan Christie harus melalui pertarungan sengit rubber game melawan wakil Jepang, Koki Watanabe, di Ningbo Olympic Sports Centre Gymnasium, Rabu (9/4/2025). Setelah berjuang keras, Jojo – sapaan akrabnya – akhirnya memastikan kemenangan dengan skor 16-21, 21-12, dan 21-18.

Jonatan tampil cukup agresif di awal gim pertama dan sempat memimpin 8-5. Namun, Koki Watanabe tak menyerah begitu saja dan mampu menyamakan kedudukan menjadi 14-14. Sayang, Jonatan harus mengakui keunggulan lawan di game pertama dengan skor 16-21.

Pantang menyerah, Jonatan bangkit di game kedua. Ia tampil lebih dominan dan berhasil unggul jauh 13-7, sebelum akhirnya merebut game kedua dengan skor meyakinkan 21-12.

Pertarungan sengit kembali tersaji di gim penentuan. Jonatan dan Koki saling kejar-kejaran angka, menunjukkan kualitas masing-masing. Skor sempat ketat di angka 2-3, 7-6, dan 8-9. Namun, dengan mental juara, Jonatan mampu mempertahankan keunggulannya dan akhirnya memastikan kemenangan di game ketiga dengan skor 21-18, sekaligus mengamankan tiket ke babak 16 besar.

Sementara itu, Gregoria Mariska Tunjung juga menunjukkan performa solid di sektor tunggal putri. Ia berhasil melangkah ke babak 16 besar setelah menaklukkan wakil Taiwan, Huang Yu-Hsun, dengan dua game langsung 21-12 dan 21-16.

Ganda Putri Siti/Agnia Perkasa

Kabar baik juga datang dari sektor ganda putri. Pasangan Siti Sarah Azzahra/Agnia Sri Rahayu tampil memukau dan berhasil melaju ke babak 16 besar BAC 2025. Mereka dengan tegas mengalahkan wakil Taiwan, Hsu Yin-Hui/Lin Jhih Yun, dalam dua game langsung 21-17, 21-19

Sebelumnya Indonesia lebih dulu mengirimkan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana ke 16 besar BAC 2025. Ganda Putra Indonesia ini sukses menyingkirkan wakil Jepang, Takumi Nomura/Yuichi Shimogami, dalam pertarungan dua game langsung 22-20, 21-17.

Hasil BAC 2025

Tunggal Putra

Jonatan Christie vs Koki Watanabe: 16-21, 21-12, 21-18

Tunggal Putri

Gregoria Mariska Tunjung vs Huang Yu-Hsun 21-12, 21-16

Ganda Putra

Leo Rolly Carnando/Bagas vs Takumi Nomura/Yuichi Shimogami 22-20, 21-17

Ganda Putri

Siti Sarah Azzahra/Agnia Sri Rahayu vs Hsu Yin-Hui/Lin Jhih Yun 21-17, 21-19`

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Ranking BWF Terbaru Ganda Campuran Jafar/Felisha Naik Pesat

17 April 2025 - 20:26 WIB

Debi Ria Andini, Putri asal Surabaya yang Incar Panggung Sepak Bola Nasional

17 April 2025 - 17:56 WIB

Petenis Hariet Dart Melapor ke Wasit Bahwa Lawannya Lois Boisson Sangat Bau dan Seharusnya Pakai Deodoran

16 April 2025 - 21:30 WIB

Fakta Kondisi Ibu Megawati dan Alasan Mundur dari Red Sparks

15 April 2025 - 20:59 WIB

Piala Sudirman 2025: Ginting dan Apriyani Absen

15 April 2025 - 19:18 WIB

Michael Schumacher Menandatangani Helm Balap F1 dengan Bantuan Istrinya Corinna

14 April 2025 - 19:20 WIB

Curhat Megawati Terkait Liga Putri Korea, Menegaskan Sikap Kedepan

13 April 2025 - 13:11 WIB

BAC 2025: Tanpa Gelar PBSI Harus Segera Dievaluasi

13 April 2025 - 08:19 WIB

Liga Inggris 2025: 5 Gelandang Terbaik Liga Primer Musim 2024/25

13 April 2025 - 07:59 WIB

Trending di Olahraga