Penulis: Arief Hendro Soesatyo | Editor: Priyo Suwarno
KREDONEWS.COM, JOMBANG-Kecelakaan hebat kembali terjadi di kawasan jalan tol. Kali ini, sebuah mobil Avanza langsung terguling hebat usai menabrak truk di depannya, Rabu (27/8/2025) pagi.
Untungnya, tak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Namun, sang sopir Avanza harus segera dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan akibat luka yang dialami. Sedangkan mobil yang dikendarai, rusak sangat parah.
Kecelakaan hebat itu terjadi sekitar pukul 06.00 di Tol Jombang–Mojokerto KM 701+400 B, Desa Jombok, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Jombang. “Sopir hanya alami luka ringan dan mendapatkan perawatan di rumah sakit terdekat,” ungkap Ipda Siswanto, Kanit Laka Satlantas Polres Jombang.
Awalnya, sebuah mobil Avanza S 1091 YE yang dikemudikan Sugeng Riyanto (28), warga Dusun Kedung Bentuk, Desa Kedung Turi, Kecamatan Gudo, Jombang melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Timur.
Tiba di lokasi kejadian, diduga Sugeng tengah mengantuk hingga mobil tak terkendali hingga seketika menabrak bagian belakang truk kontainer AG 8893 YK yang melaju searah di depannya. Akibatnya, mobil seketika terguling hebat dan melintang di antara lajur satu dan dua.
Atas kejadian itu, masyarakat segera lapor petugas. Tak lama, sejumlah petugas langsung tiba di lokasi. Selain meminta keterangan saksi maupun sopir truk, petugas segera mengevakuasi sopir Avanza yang terluka.
Selanjutnya, sopir truk beserta seluruh kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan guna penanganan maupun penyelidikan lebih lanjut guna memastikan sebab kecelakaan. “Diduga, pengemudi Avanza kurang konsentrasi atau mengantuk hingga terjadi tabrakan,” tandasnya. ***








