Penulis: Agung Sedayu | Editor: Gandung Kardiyono
KREDONEWS.COM, JAKARTA – Penyanyi Farel Prayoga menolak ajakan ayah kandungnya, Joko, untuk pulang ke Banyuwangi dan memilih bertahan di Jakarta.
Hal tersebut disampaikan manajernya, Muhammad Rais.
“Pak Joko setelah keluar penjara sempat menemui Farel di bandara, mengajaknya pulang.
Farel menjawab, ‘Aku tetap di sini, karier dan pendidikan aku berjalan di sini, aku terjaga di sini,’” kata Rais di Pagi Pagi Ambyar.
Farel menegaskan keputusannya demi masa depan dan keluarga.
“Aku di sini buat mengoptimalkan karier. Toh nanti hasilnya juga untuk mereka,” ujarnya.
Rais menambahkan, Farel sangat menekankan pentingnya pendidikan.
“Bagi mereka pendidikan tidak penting, tapi bagi Farel nomor satu,” jelasnya.
Menanggapi tudingan ayahnya terhadap Rais, Farel meminta sang ayah berpikir jernih. “Orangtua tahu aku dirugikan apa enggak. Semoga bisa sadar apa yang bapak lakukan benar atau tidak,” ucapnya.
Meski mengaku rindu keluarga, Farel merasa sikap mereka membuatnya menjaga jarak.
“Dibilang kangen ya kangen. Tapi perilaku mereka bikin aku enggak kangen,” tutupnya.**







