Menu

Mode Gelap

Nasional

Ayo! Main Jetski dan Susur Sungai Ngotok di Taman Bahari Mojopahit

badge-check


					Kota Mojokerto resmi membuka wisata susur Sungai Ngotok di kawasan Taman Bahari Mojopahit (TBM). Ist Perbesar

Kota Mojokerto resmi membuka wisata susur Sungai Ngotok di kawasan Taman Bahari Mojopahit (TBM). Ist

Penulis: Agung Sedayu | Editor: Gandung Kardiyono

KREDONEWS.COM, MOJOKERTO – Kota Mojokerto resmi membuka wisata susur Sungai Ngotok di kawasan Taman Bahari Mojopahit (TBM).

Soft launching dilakukan Wali Kota Ika Puspitasari pada Sabtu (10/1/2026) bersamaan dengan kegiatan kerja bakti dan tanam pohon dalam rangka Hari Lingkungan Hidup Nasional serta Hari Sejuta Pohon.

Ning Ita menjelaskan, wahana ini menjadi bagian dari pengembangan TBM sebagai destinasi wisata.

“Susur Sungai Ngotok kita uji coba hari ini, dengan operator bersertifikat, izin operasional, serta sarana prasarana yang sudah siap,” ujarnya.

Tiga pilihan wahana tersedia: perahu tradisional, speedboat, dan jetski.

Tarif jetski Rp 200.000, speedboat Rp 80.000, sedangkan perahu tradisional Rp 20.000.

Khusus masa uji coba Januari–Maret 2026, tarif perahu tradisional hanya Rp 10.000 untuk perjalanan pulang-pergi sejauh 5 km dari Kali Ngotok ke Sungai Brantas dan kembali ke TBM.

Selain itu, TBM juga menyiapkan wisata petik jeruk yang akan dibuka saat panen. “Wisatawan bisa menikmati susur sungai sekaligus petik jeruk di tepi Kali Ngotok,” tambahnya.

Dengan hadirnya wahana baru ini, Pemkot Mojokerto berharap TBM menjadi magnet wisata yang mampu mendorong ekonomi masyarakat sekitar.**

 

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Hajatan 167 Harjasda 2026 Dimeriahkan 45 Acara Spektakuler

16 Januari 2026 - 06:37 WIB

Warsubi Lantik 84 Pejabat Baru di Pemkab Jombang, Bayu Pancoroadi dari PUPR Jadi Kapala DPMPTSP

15 Januari 2026 - 22:00 WIB

Purbaya akan Legalkan Rokok Ilegal

15 Januari 2026 - 20:00 WIB

Kasus Korupsi Proyek PDAM Sidoarjo, Penyidik Periksa Dewas Fenny Apridawati dan Andjar

15 Januari 2026 - 18:51 WIB

Kehebatan Tim SAR Gabungan: 17 Hari Tanpa Henti, Akhirnya Berhasil Temukan Jasad Syafiq di Lereng Gunung Malang

15 Januari 2026 - 18:18 WIB

2.000 Peserta Termasuk Dokter Tirta akan Tampil dalam Lelono by Mantra 2026 Lintas Alam 55 Km Tanpa Hadiah di Batu

15 Januari 2026 - 17:29 WIB

Dugaan Mark-Up JDU Rp 16 Miliar, Ormas Dinas Melaporkan 5 Orang Termasuk Bupati Sidoarjo ke Bareskrim

15 Januari 2026 - 17:11 WIB

Menteri HAM Temui Pasien Keracunan MBG di Mojokerto, Natalius: Tidak Boleh Jadi Pengalang Proram MBG

15 Januari 2026 - 09:24 WIB

Gerbang Pedang Pora Sambut Kedatangan AKB Ramadhan Nasution Masuki Masuk Halaman Polres Gresik

15 Januari 2026 - 08:14 WIB

Trending di Headline