Penulis: Mulawarman | Editor: Yobie Hadiwijaya
KREDONEWS.COM, SURABAYA-Setelah 17 tahun membangun rumah tangga, Asri Welas resmi bercerai dari Galiech Ridha Rahardja pada Januari 2025.

Perceraian ini semakin menjadi sorotan publik setelah Asri buka suara mengenai berbagai masalah dalam pernikahannya, termasuk dugaan perselingkuhan sang suami.
Tangis Asri pecah saat berbicara di kanal YouTube Melaney Ricardo. Ia mengaku bahwa selama pernikahannya, Galiech tak pernah benar-benar hadir secara emosional.
“17 tahun gue nggak pernah dicariin, nggak pernah, nggak pernah gue dicariin. Gimana nggak rasa sedih?” ungkap bintang film Susah Sinyal itu.
Masalah rumah tangga mereka, menurut Asri, sudah berlangsung lama. Namun, sekitar empat hingga lima tahun lalu, ia mulai menemukan bukti-bukti yang semakin mempertegas keputusannya untuk berpisah.
“Aku merasa hidupku dikasih tanda terus sama Tuhan. 4-5 tahun lalu, jebret gue enggak nyangka, sampai sesak dan enggak bisa ngapa-ngapain,” katanya.
Asri juga mengungkapkan bahwa ia menerima banyak pesan langsung (DM) dari rekan kerja Galiech yang mendesaknya untuk datang ke kantor sang suami demi melihat sendiri bukti perselingkuhan tersebut.
Meski bukti demi bukti bermunculan, Asri sempat bertahan lantaran sang ibu memintanya untuk memberi kesempatan. “Ibuku enggak bolehin (pisah), makanya aku bertahan 4-5 tahun terakhir ini. Katanya, ‘kadang memang cobaan seperti itu, banyak perempuan lain juga mengalami hal itu’,” cerita Asri.
Sayangnya, meski ia mencoba bertahan, Galiech tak menunjukkan perubahan. “Ternyata tahun kedua, ketiga, keempat dikasih hal-hal baru lagi. Jadi aku tahu, clear, ya, apakah aku bertahan atau udahan saja,” tambahnya.
Bukan hanya soal perselingkuhan, Asri juga menyoroti kurangnya perhatian Galiech terhadap dirinya dan kariernya. Ia menyebut sang mantan suami tak pernah hadir di acara-acara pentingnya, termasuk premier film.
“17 tahun aku menikah, (Galiech) nggak pernah datang ke premier film aku. Datang setelah 4-5 tahun hal itu terjadi. Satu nggak peduli, nggak tahu mungkin nggak bangga karena nggak datang,” ujar Asri.
Pada akhirnya, Asri mantap memutuskan untuk berpisah. Ia mengungkapkan bahwa semakin lama, bukti-bukti baru justru terus bermunculan.
“Enggak ada hal perkembangan baik yang bisa aku lihat, malah makin getting worse, ya, terus bukti-bukti makin banyak. Banyak hal-hal yang sangat bikin aku surprise bertambah, banyak DM masuk dan bukti lain fotonya dan videonya. Jadi, ya sudah, aku relain, aku ikhlasin,” pungkasnya.
Meski perceraian adalah hal yang berat, Asri kini berusaha untuk fokus pada pemulihan diri dan kebahagiaan anak-anaknya. Dukungan pun mengalir dari keluarga, sahabat, dan para penggemarnya.
Semoga ke depan, Asri Welas bisa menemukan kebahagiaan yang sejati.***