Menu

Mode Gelap

News

Peristiwa Berdarah di Macajah Bangkalan, Suami Dihabisi di Depan Anak dan Istri

badge-check


					Seorang pria bernama MI, 41, dihabisi oleh dua pria menggunakan celurit di jalan desa Macajah, Kecamatan Tanjung Bumi, Kabupaten Bangkalan. Korban meninggal dunia  Senin, 8 September 2025, sekitar pukul 17.30 WIB. Kolase Insatgram@wecarebangkalanmadura Perbesar

Seorang pria bernama MI, 41, dihabisi oleh dua pria menggunakan celurit di jalan desa Macajah, Kecamatan Tanjung Bumi, Kabupaten Bangkalan. Korban meninggal dunia Senin, 8 September 2025, sekitar pukul 17.30 WIB. Kolase Insatgram@wecarebangkalanmadura

Penulis: Saifudin    |     Editor: Priyo Suwarno

KREDONEWS.COM, JOMBANG- Seorang pria berinisial MI (41) warga desa Macajah, Kecamatan Tanjung Bumi, Kabupaten Bangkalan meninggal dunia akibat disabet celurit oleh dua orang tak dikenal di pinggir jalan Desa Macajah pada Senin, 8 September 2025, sekitar pukul 17.30 WIB.

Kapolres Bangkalan, AKBP Hendro Sukmono saat dikonfirmasi, menjelaskan bahwa korban meninggal dunia akibat dibacok oleh dua orang di depan istrinya. Dia menambahkan polisi sudah melakukan olah TKP dan masih berupaya mengungkap serta memburu pelaku penganiayaan tersebut.

Kapolres Bangkalan menyatakan bahwa identitas dua pelaku sudah dikantongi, namun keduanya masih dalam pengejaran oleh aparat kepolisian.

Penyidikan dan pengejaran terhadap pelaku masih terus dilakukan untuk mengungkap motif dan menangkap pelaku penganiayaan tersebut.

Korban saat kejadian sedang berboncengan dengan istrinya yang berinisial S dan anaknya yang berusia 4 tahun. Korban tewas setelah dibacok dua orang tak dikenal di tepi jalan saat perjalanan menuju rumah istrinya di Desa Tramok, Kecamatan Kokop.

Korban meninggal dunia dalam perjalanan ke rumah sakit. Polisi masih melakukan penyelidikan dan memburu pelaku yang hingga kini belum tertangkap serta mendalami motif penganiayaan tersebut.

Korban tergeletak bersimbah darah, dikelilingi warga dan dilarikan ke rumah sakit. Meninggal dalam perjalanan ke RSUD Syamrabu Bangkalan.

Polisi Polres Bangkalan masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Pelaku belum berhasil ditangkap, namun identitas pelaku sudah mulai dikantongi. **

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Mafia Rusia Memutilasi Suami Istri Miliuner Crypto Roman dan Ana Novak di Gurun Hatta

12 November 2025 - 21:48 WIB

Polisi Gresik Meringkus Ayah Kandung yang Jadikan Anak Perempuannya Budak Nafsu

12 November 2025 - 20:47 WIB

Puskesmas Pulo Lor Jombang Punya 15 Santri Binaan Berperilaku Hidup Bersih dan Sehat

12 November 2025 - 20:06 WIB

Sekcam Perak Jombang Bagikan Bansos kepada 94 Warga Penyandang Disabilitas Rp 200.000/Orang

12 November 2025 - 19:37 WIB

Cegah Konflik, Kesbangkpol Jombang Sosialisasikan Early Warning System dan Quick Respone

12 November 2025 - 19:17 WIB

BGN Akui Data Keracunan MBG Beda dengan Kemenkes

12 November 2025 - 18:45 WIB

Budi Sarwoto: Baru Seumur Jagung Tim Pembina Posyandu Jombang Masuk 8 Besar Terbaik Jawa Timur

12 November 2025 - 18:43 WIB

Penurunan Stunting, Bupati Jombang Mendapat Penghargaan Intervensi Spesifik Terbaik dari Menteri Kesehatan

12 November 2025 - 18:06 WIB

Teror Pocong di Hajatan Gegerkan Warga Pati, Kades Duga Pesugihan

12 November 2025 - 17:33 WIB

Trending di Nasional