Menu

Mode Gelap

News

Viral, Terpaut 28 Tahun, Pemuda Ponorogo Nikahi Resmi Nenek Setelah 4 Tahun Nikah Siri

badge-check


					Viral, Terpaut 28 Tahun, Pemuda Ponorogo Nikahi Resmi Nenek Setelah 4 Tahun Nikah Siri Perbesar

Penulis: Jayadi | Editor: Aditya Prayoga

KREDONEWS.COM, PONOROGO– Kisah cinta beda usia kembali menarik perhatian publik setelah seorang pria dari Ponorogo menikahi wanita yang lebih tua 28 tahun. Ahmad Suryatna (30) dan Sisri (58) meresmikan ikatan mereka di KUA Jenangan pada 28 Januari 2026.

Meski status Sisri merupakan janda dengan dua cucu, Ahmad tetap teguh pada pilihannya. Kedekatan mereka bermula saat Ahmad bekerja menjadi sopir truk pada bisnis milik Sisri.

Ia merasa terpikat oleh sikap dewasa dan perhatian Sisri yang juga tulus kepada orang tuanya. Pada mulanya, Sisri tidak menyangka Ahmad akan seserius itu.

“Saya ini janda. Waktu itu si Ahmad ini ikut saya terus, disuruh pulang tidak mau. Saya tanya mau Ahmad apa? nikah sama saya,” ujarnya, Sabtu (31/1/2026).

“Lalu saya tanya apa kamu sudah siap? Dia bilang iya. Saya kaget, orang tuanya juga bilang ya gak apa-apa,” katanya.

Perbedaan umur yang mencolok tidak menjadi masalah bagi Ahmad. Sifat ringan tangan Sisri menjadi alasan kuat baginya untuk berkomitmen dan menetap di Desa Nglayang.

“Sudah 4 tahun menikah siri. Istri saya orangnya baik, suka membantu orang tua saya dan perhatian,” ujarnya.

Setelah menjalani nikah siri sejak 2021, pasangan ini sekarang telah sah secara hukum. Masa empat tahun tersebut sengaja dimanfaatkan Sisri guna memastikan tanggung jawab Ahmad sebelum benar-benar tercatat di negara.***

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

132 Siswa SD-SMP-SMA Kecamatan Kuwus Manggarai Keracunan Makan Menu MBG

31 Januari 2026 - 22:44 WIB

Pulang ke Jogja Zainurrohman Ngantuk, Laka Tunggal di Mojoagung Kendaraan Ringsek Berat

31 Januari 2026 - 22:22 WIB

Geger Tahta Solo: Nama Baru PB XIV Sah di KTP, Dewan Adat Langsung Melawan!

31 Januari 2026 - 22:20 WIB

Ketel Uap Pabrik Tahu Pakisaji Malang Meledak, Satu Korban Tewas Terpental Beberapa Meter

31 Januari 2026 - 22:00 WIB

Puluhan Penumpang PO Mila Luka-luka, Akibat Menabrak Bak Belakang Tronton di Tol Magetan

31 Januari 2026 - 21:37 WIB

Batang Pantura Macet 3 Km, Kecelakaan Beruntun Tiga Truk Kontener di Batang Jateng

31 Januari 2026 - 21:23 WIB

Warga Terkejut Terjadi Hujan Es di Kota Pasuruan, BMKG: Masuk Musim Pancaroba

31 Januari 2026 - 20:48 WIB

Terjadi Kebocoran Gas HNO3 PT Vopak, Walikota Cilegon Ngamuk!

31 Januari 2026 - 20:30 WIB

Hiu Paus Tutul 5 Meter Ditemukan Mati di Pantai Lapa Daya Sumenep

31 Januari 2026 - 17:09 WIB

Trending di Headline