Penulis: Jacobus E Lato | Editor: Yobie Hadiwijaya
KREDONEWS.COM, BANGKOK-Tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani sukses menyingkirkan Saloni Samirbhai Mehta (Hong Kong) di 32 besar Thailand Masters 2025. Putri, yang menjadi unggulan ketiga di turnamen BWF Super 300 ini, lolos ke 16 besar usai menang dua gim langsung 21-19, 21-11.

Dalam pertandingan di Nimibutr Stadium, Rabu (29/1/2025) siang WIB, Putri sempat ketinggalan dalam skor 3-7 di awal-awal gim pertama.
Putri lantas bangkit dengan merangkai enam poin secara berturut-turut untuk berbalik 9-7 atas lawannya tersebut. Putri masih memimpin 11-9 pada saat interval.
Mehta kemudian sempat bangkit dan memangkas ketinggalannya dari Putri sampai kedudukan 16-17. Tapi pada akhirnya gim ini masih menjadi milik Putri dengan 21-19.
Di gim kedua, Putri merangkai empat poin berturut-turut selepas kedudukan imbang 3-3 untuk memimpin 7-3. Keunggulan masih jadi milik Putri dengan skor 11-7 pada saat interval.
Selepas interval, Putri masih terus pegang kendali sampai akhirnya menutup gim ini dengan 21-11. Putri pun melaju ke babak 16 besar Thailand Masters 2025.
Rekap Hasil Thailand Masters 2025:
-Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja vs Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati: 18-21, 22-20, 21-15.
-Dejan Ferdinansyah/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Leong Iok Chong/Ng Weng Chi (Makau): 21-15, 21-3.
-Moh. Zaki Ubaidillah vs Justin Hoh (Malaysia): 17-21, 21-12, 21-13.**
Pada pertandingan tunggal putri Indonesia lain sebelumnya, Yulia Yosephine Susanto harus mengakui keunggulan pemain tuan rumah Pornpicha Choeikeewong dengan kekalahan 17-21, 17-21.