Penulis: Arief Hendro Soesatyo | Editor: Priyo Suwarno
KREDONEWS.COM, JOMBANG- Selesai acara Pawai Budaya Cinderela, Sabtu 5 Juli, pada hari Minggu 6 Juli 2025, kelurahan Jombatan, Jombang menggelar acara lanjutan Gebyar Ramai-Ramai Jantung Sehat dan UMKM diselenggarakan di dusun Geneng Gang 3, Jalan Bali, wilayah kelurahan Jombatan, Jombang,

Acara yang menghadirkan seribu warga Jombang itu pun dihadiri Ketua DPRD Jombang, Hadi Atmaji. Ia juga mengibarkan bendera start acara Gebyar Ramai-Ramai Jantung Sehat dan UMKM diselenggarakan di dusun Geneng Gang 3, Jalan Bali, Jombang, Minggu pagi, 6 Juli 2025.
Aktivitas sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan jantung melalui aktivitas fisik bersama.
Didampingi Kepala Kelurahan Jombatan Indra Pramana, S.STP, kegiatan berlangsung semarak dengan antusiasme warga dari berbagai RW dan RT se-Kelurahan Jombatan.
Acara jantung sehat ini pun dikemas lebih kaya dengan melibatkan pertumbuhan UMKM lokal dengan menyediakan ruang promosi dan penjualan produk.
Mempererat hubungan antara pemerintah daerah dan masyarakat melalui kegiatan sosial dan ekonomi. Berbagai produk lokal, makanan, kerajinan, dan hasil karya UMKM Jombang dipamerkan dan dijual kepada pengunjung.
Ketua DPRD, Hadi Atmaji menekankan pentingnya pola hidup sehat dan peran UMKM dalam perekonomian daerah. Dia juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dan berharap kolaborasi serupa terus berlanjut di masa mendatang.
Suasana meriah dan penuh semangat terpancar dari ratusan warga yang tumpah ruah mengikuti acara Gebyar Ramai-Ramai Jantung Sehat dan UMKM, yang digelar di kawasan Dusun Geneng Gang 3, Jalan Bali, Jombang.
Acara jalan sehat ini terasa istimewa karena dihadiri langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Jombang, Hadi Atmaji, yang sekaligus berkesempatan memberangkatkan peserta jantung sehat dari titik start. Didampingi Kepala Kelurahan Jombatan Indra Pramana, S.STP, kegiatan berlangsung semarak dengan antusiasme warga dari berbagai RW dan RT se-Kelurahan Jombatan.
Dalam sambutannya, Hadi Atmaji menyampaikan apresiasi terhadap inisiatif warga dan pemerintah kelurahan yang berhasil menggelar acara meriah sekaligus menyehatkan ini.
“Acara seperti ini bukan hanya menyehatkan jasmani, tetapi juga menguatkan tali persaudaraan antarwarga. Apalagi ditambah dukungan pelaku UMKM yang hadir, tentu akan berdampak positif bagi perekonomian masyarakat,” ujar Ketua DPRD Jombang.
Sementara itu, Indra Pramana, S.STP, selaku Kepala Kelurahan Jombatan, memimpin langsung jalannya kegiatan. Ia tampak aktif mendampingi warga dari awal hingga akhir acara, termasuk saat pembagian doorprize yang menjadi momen paling dinanti.
“Kegiatan ini adalah hasil kerja sama seluruh elemen masyarakat. Kami melibatkan 9 RW dan seluruh RT di Kelurahan Jombatan. Semangat gotong-royong inilah yang ingin terus kami hidupkan,” tutur Indra Pramana.
Selain jalan sehat, suasana acara makin semarak dengan kehadiran panggung hiburan rakyat yang menampilkan Elextune Tunggal, grup musik dangdut lokal yang sukses menggoyang peserta dengan lagu-lagu hits. Para penonton, mulai anak-anak hingga lansia, larut dalam kegembiraan.
Di sisi lain, deretan UMKM lokal turut meramaikan acara. Beragam produk mulai dari makanan tradisional, kerajinan tangan, hingga produk fashion khas Jombang dijajakan dalam stan-stan yang tertata rapi di sepanjang area acara.
Kehadiran pelaku usaha ini mendapat perhatian khusus dari Ketua DPRD yang menyempatkan meninjau beberapa lapak sambil berdialog dengan pelaku UMKM.
“Puncak acara ditandai dengan pembagian doorprize, yang langsung mengundang sorak sorai warga. Hadiah-hadiah menarik seperti sepeda gunung, kulkas, kipas angin, dan peralatan elektronik lainnya dibagikan melalui undian kepada peserta jalan sehat yang beruntung.
Kegiatan “Gebyar Jantung Sehat & UMKM” ini diharapkan dapat menjadi agenda rutin tahunan, sekaligus memperkuat kolaborasi antara pemerintah kelurahan, DPRD, serta masyarakat dalam membangun lingkungan sehat dan produktif. **