Menu

Mode Gelap

Headline

Hindari Orang Menyeberang, Truk Angkut Ayam Menabrak 6 Motor di Kabuh Jombang

badge-check


					Enam motor dan plastik wadah ayam berhamburan masuk parit, Jumat pagi, 30 Mei 2025 sekitar pukul 07.00 WIB, terjadi kecelakaan lalu lintas di Jalan Desa Sumbergondang, Kecamatan Kabuh, Kabupaten Jombang, antara sebuah truk pengangkut ayam dan enam sepeda motor yang terparkir di pinggir jalan. Tangkap layar video Instagram@jombanginformasi_ Perbesar

Enam motor dan plastik wadah ayam berhamburan masuk parit, Jumat pagi, 30 Mei 2025 sekitar pukul 07.00 WIB, terjadi kecelakaan lalu lintas di Jalan Desa Sumbergondang, Kecamatan Kabuh, Kabupaten Jombang, antara sebuah truk pengangkut ayam dan enam sepeda motor yang terparkir di pinggir jalan. Tangkap layar video Instagram@jombanginformasi_

Penulis: Wibisono   |    Editor: Priyo Suwarno

KREDONEWS.COM, JOMBANG- Terjadi kecelakaan lalu lintas di jalan desa Sumbergondang, kecamatan Kabuh, kabupaten Jombang, antara sebuah truk pengangkut ayam dan enam sepeda motor yang terparkir di pinggir jalan, Jumat pagi, 30 Mei 2025.

Kronologi kejadian bermula ketika sopir truk Mitsubishi bernopol S-7512-UP, Yohan Bagus Firmansyah (27), melaju dari arah barat ke timur, berusaha menghindari seorang pejalan kaki yang menyeberang jalan.

Untuk menghindar penyeberang jalan, sopir membanting setir ke kiri, sehingga kehilangan kendali dan menabrak enam motor yang sedang terparkir di sisi utara jalan. Truk kemudian tergelincir dan sebagian terguling di dekat aliran sungai.

Menurut saksi mata, Lukson, 46, warga Desa Sumbergondang, peristiwa bermula saat truk Mitsubishi dengan nomor polisi S-7512-UP  warga dusun Sumber Gurit, desa Katemas, kecamatan Kudu, Jombang, melaju dari arah barat ke timur.

Saat sampai di lokasi kejadian, sopir truk berusaha menghindari seseorang yang menyebrang jalan.

Akibat kecelakaan ini, satu orang pengendara motor, Nur Cahyono (40), mengalami luka ringan dan menjalani perawatan jalan, sementara sopir truk tidak mengalami luka.

Enam motor warga yang terlibat mengalami kerusakan parah, dan puluhan ayam yang diangkut truk berserakan di jalan, menambah kekacauan di lokasi.

Keenam pengendara motor yang menjadi korban adalah Sutiman (54), Yoyok Dwi Cahyono (28), Irawan (45), Nasikin (54), Murdi (54), dan Nur Cahyono (40), dengan hanya Nur Cahyono yang mengalami luka ringan.

Saat dikonfirmasi, Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang Ipda Siswanto, membenarnya adanya kejadian itu.

Ia menjelaskan kecelakaan yang melibatkan truk muatan ayam dan enam sepeda motor di Jalan Desa Sumbergondang, Kecamatan Kabuh, Jombang, karena sopir truk membanting setir ke kiri untuk menghindari pejalan kaki yang menyeberang jalan, sehingga kehilangan kendali dan menabrak motor-motor yang terparkir di pinggir jalan.

Ipda Siswanto menyatakan bahwa kecelakaan ini tidak menimbulkan korban jiwa, namun satu orang mengalami luka ringan dan sedang menjalani perawatan jalan. Sopir truk tidak mengalami luka.

Penyebab utama kecelakaan masih dalam penyelidikan polisi, termasuk kemungkinan kelalaian sopir atau gangguan teknis pada kendaraan. Pihak kepolisian masih mendalami kasus ini lebih lanjut

Video kejadian ini juga beredar di media sosial, memperlihatkan kondisi kecelakaan dan kerumunan warga di lokasi antara Tapen dan Kabuh, Jombang.**

 

 

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Keluarga Menkeu Purbaya Dapat Teror Mistis, Begini Cerita Sang Anak

14 Oktober 2025 - 19:56 WIB

Gaya Komunikasi Politik Menkeu Purbaya Disorot DPR RI

14 Oktober 2025 - 18:09 WIB

BBM Etanol 10 Persen, Harga Harus Lebih Murah, Namun Tetap Saja Rugi

14 Oktober 2025 - 16:04 WIB

Bupati Lantik Pengurus Baznas: Jalankan Penuh Ikhlas dan Bertanggung Jawab

14 Oktober 2025 - 15:08 WIB

Petrokimia Perkenalkan Pemupukan Petro Spring, Gunakan Drone 8 Jam Rp 6 Juta

14 Oktober 2025 - 14:23 WIB

Kepsek Tampar Siswa Ketahuan Merokok, Orang Tua Lapor Polisi 630 Pelajar Demo

14 Oktober 2025 - 12:39 WIB

Hasil Autopsi: Penyebab Kematian Tersangka Curwan di Lumajang Asam Lambung

14 Oktober 2025 - 12:24 WIB

Prabowo Hapus PIK 2 dari Daftar Proyek Strategis Nasional, Saham Langsung Anjlok!

14 Oktober 2025 - 11:51 WIB

Ian Douglas Martin Penulis Buku Politik Jatah Preman: Isinya Bikin Merinding

14 Oktober 2025 - 10:58 WIB

Trending di Headline