Penulis: Arief Hendro Soesatyo | Editor: Priyo Suwarno
KREDONEWS.COM, JOMBANG– Mengawali kegiatan Jambore Tingkat Kabupaten Kecamatan Ngusikan melakukan acara jambore tingkat kecamatan di Dusun, Mungut, Desa Cupak, Kecamatan Ngusikan, pada hari Jumat, 7 November 2025.
Acara ini dihadiri oleh Camat dan Forkopimcam Ngusikan, para kepala desa, pembina pramuka, serta peserta jambore dari berbagai gugus depan se-Kecamatan Ngusikan.
Dalam kesempatan ini, Camat Nusikan, Ahmad Fahruddin Fauzi, SE.MM menyampaikan kekaguman dan dukungannya terhadap semangat para peserta yang berpartisipasi.
Dia menyatakan bahwa jambore lebih dari sekadar perkemahan; kegiatan ini merupakan media penting dalam membentuk karakter, kedisiplinan, dan kemandirian para generasi muda.
“Melalui jambore ini, saya berharap adik-adik pramuka dapat menanamkan nilai-nilai kebersamaan, gotong royong, serta meningkatkan rasa cinta tanah air. Jadikan kegiatan ini sebagai kesempatan untuk belajar dan mengembangkan kreativitas,” ujarnya.
Rangkaian kegiatan yang direncanakan selama tiga hari mencakup lomba kepramukaan, kegiatan sosial, permainan edukatif, dan pentas seni dari setiap regu peserta. Suasana pembukaan penuh kegembiraan dan semangat tinggi, dengan antusiasme peserta yang mengisi setiap sesi acara.
Kegiatan ini diharapkan mampu memperkuat hubungan antar pelajar dan pembina pramuka di Kecamatan Ngusikan serta menumbuhkan semangat kebersamaan dan rasa tanggung jawab sosial di kalangan generasi muda. **








