Menu

Mode Gelap

News

Presiden Prabowo: Orang Kecil Beli Saham Seperti Sedang Berjudi, Pasti Kalah

badge-check


					Presiden Prabowo Subianto membuka Sidang Tanwri dan Milad Muahmmadiyah di Kupang, NTT. instagram@katadata Perbesar

Presiden Prabowo Subianto membuka Sidang Tanwri dan Milad Muahmmadiyah di Kupang, NTT. instagram@katadata

KREDONEWS.COM, JAKARTA– Presiden Prabowo Subianto menganggap orang kecil yang melakukan aktivitas jual beli saham perusahaan yang tercatat di bursa efek cenderung hanya mendapat keuntungan minim. Prabowo bahkan mengibaratkan rakyat kecil yang bermain saham seperti sedang berjudi.

“Saya kasih tahu ya, kalau orang kecil pasti kalah, biasanya sama dengan judi. Yang menang ya bandar besar, yang kuat,” kata Prabowo saat memberikan sambutan pembukaan Sidang Tanwir Muhammadiyah di Kupang, Nusa Tenggara Timur pada Rabu, 4 Desember 2024.

Prabowo mengingatkan masyarakat agar tidak tergoda oleh iming-iming keuntungan besar dalam waktu singkat yang sering ditawarkan melalui investasi saham.

Menurutnya, ekosistem pasar modal lebih menguntungkan bagi pemain besar yang memiliki modal dan akses informasi yang jauh lebih baik, salah satunya kepiawaian mengolah kode algoritma.

Dalam pembukaan sidang tanwir itu, Presiden Prabowo Subianto memilih untuk memainkan alat musik tradisional Sasando dalam pembukaan Sidang Tanwir dan Milad ke-112 Muhammadiyah di Kupang sebagai simbol persatuan.

Dalam konteks pidatonya, bunyi Sasando diharapkan dapat menggema sebagai representasi nilai-nilai yang dijunjung oleh Muhammadiyah, seperti toleransi dan kehidupan inklusif.

Prabowo mengapresiasi kontribusi Muhammadiyah dalam memajukan bangsa dan menekankan pentingnya semangat persatuan di tengah keberagaman masyarakat Indonesia

Dengan memilih Sasando, Prabowo juga menunjukkan penghormatan terhadap budaya lokal Nusa Tenggara Timur, di mana alat musik ini berasal, sekaligus menegaskan komitmennya terhadap pelestarian warisan budaya Indonesia.**

 

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

OPM Klaim Tembak Pesawat Wapres Gibran, Pengdam: Tak Ada Agenda Pesawat ke Yahukimo

16 Januari 2026 - 23:34 WIB

Boyamin Saiman Lapor ke KPK, Ada Istri Pejabat di Kemenag Punya Rekening Rp 32 Miliar

16 Januari 2026 - 23:05 WIB

OPM Ancam Bakar Semua Sekolah di Papua yang Ajarkan Pancasila

16 Januari 2026 - 22:35 WIB

Kawuk Raja dari Madiun Bersertipkat BRIN: Gurih Mewah Saingan Berat Durian Musang King

16 Januari 2026 - 22:19 WIB

Kawanan Pencuri Bobol Tembok Toko Perhiasan Gondol Emas Rp 1 Miliar di Magetan, Polisi Ringkus 5 Tersangka

16 Januari 2026 - 21:53 WIB

Aston Gresik Hadirkan Sensasi Street Food Seoul dalam “60 Seconds to Seoul”

16 Januari 2026 - 21:24 WIB

Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani Fokuskan Prioritas Efisien di Forum RKPD 2027

16 Januari 2026 - 21:15 WIB

Harlah Ke-2 PKDI di Gresik, Emil Dardak Ngopi Bareng Kades Bahas Fiskal Desa

16 Januari 2026 - 21:08 WIB

Membuka Festival Cublang Suweng 2026, Bupati Warsubi Juga Resmikan Bait Kata School Jombang

16 Januari 2026 - 20:42 WIB

Trending di Headline